-->

MEDIA PARTNER

Friday, April 5, 2019

3 Alasan Mengapa Bulan Madu Itu Sangat Penting

3 Alasan Mengapa Bulan Madu Itu Sangat Penting

Kebanyakan orang menganggap bahwa bulan madu bukanlah hal yang terlalu penting. Alhasil, orang-orang lebih memilih bulan madu seadanya atau bahkan tidak menjalankan bulan madu sedikitpun. Hal itu sah-sah saja, namun imbasnya akan terasa beberapa tahun setelah pernikahan. Apa kamu rela menjalani kehidupan bersama pasangan tanpa sedikitpun cerita mengenai honeymoon? Honeymoon merupakan momen yang hanya terjadi sekali seumur hidup, apakah kamu rela melewatkannya? Meskipun banyak orang yang menyepelakan bulan madu, namun beberapa orang sangat memprioritaskan bulan madu dibanding hal lainnya. Nah bagi kamu yang tidak mengetahui faedah honeymoon, berikut ini kami akan membahas 3 alasan mengapa bulan madu itu sangat penting.

Penghilang Stress


Stress merupakan penyakit psikologis yang dapat berdampak pada kesehatan tubuh. Salah satu manfaat honeymoon yaitu dapat menghilangkan stress pasca pernikahan.  Ada pepatah mengatakan ‘resepsi pernikahan itu untuk para tamu, dan bulan madu itu untuk suami istri’. Apakah kamu tahu maknanya? Beberapa bulan menjelang resepsi pernikahan, calon pasutri pasti disibukan dengan berbagai hal, baik itu mempersiapkan kartu undangan, sewa gedung, foto prewedding, dan lainnya. Belum habis sampai disitu, beberapa bulan menjelang resepsi pernikahan merupakan rentang waktu yang paling menguras mental, komitmen dan prinsip benar-benar dipertaruhkan disini. 

Setelah bekerjakeras selama berbulan-bulan, tentunya pasutri membutuhkan waktu untuk mengembalikan mental dan pikiran yang sangat lelah. Itulah mengapa honeymoon memang diciptakan untuk menghilangkan stress pasangan suami istri.  Setelah berlelah-lelah mempersiapkan resepsi, akhirnya pasutri bisa bersantai di resort yang sepi penghuni, berpelukan, saling berbalas puisi, jalan-jalan, tanpa ada gangguan sedikitpun. Perlu kamu catat, jangan pernah mempersiapkan honeymoon yang murahan. Sebaiknya kamu mempersiapkan dana yang cukup banyak untuk bulan madu ini. Tak hanya itu, pastikan kamu menyediakan waktu yang cukup untuk berbulan madu ini. Usahakan rentang waktu bulan madu yaitu minimal seminggu, jadi kamu mesti cuti dulu dari pekerjaan selama seminggu untuk honeymoon yang berkualitas.

Permulaan yang Menyenangkan


Menikah sejatinya adalah jalan agar pasutri bisa mandiri, jauh dari orang tua. Nah setelah resepsi pernikahan, honeymoon ini bisa menjadi pemulaan ‘hidup mandiri’ bagi pasutri. Pernikahan merupakan jalan yang teramat panjang, bulan madu ini dapat menjadi landasan bagi hubungan pernikahan yang lebih berkualitas. Saat bulan madu, tentunya pasutri berada di tempat yang jauh dari kerabat, sehingga kemandirian ‘pun sangat dibutuhkan. Namun karena digelar di lokasi yang fun dan juga dengan desir asmara yang masih meluap-luap, pasutri bisa merasakan sensasi ‘dunia serasa milik berdua’. Jika kamu mengabaikan bulan madu, bisa jadi pernikahanmu terasa kurang bernilai karena
kamu tak memiliki landasan yang kuat dan menyenangkan.

Menciptakan Tradisi Tahunan


Bulan madu sejatinya merupakan awal dari terciptanya tradisi anniversary. Jadi setiap tahunnya, pasutri bisa menggelar kegiatan layaknya honeymoon. Bulan madu yang ideal dilakukan selama 7 hari atau bahkan lebih. Nah setiap tahun, pasutri bisa mengenang momen-momen bulan madu dengan anniversary selama 7 hari.  Bayangkan saja, jika bulan madu saja tidak digelar, apalagi dengan anniversary pernikahan? Jadi jika kamu ingin pernikahan yang berkualitas, sebaiknya kamu realisasikan bulan madu dan persiapkan dengan matang. Jangan sampai kamu menyesal disuatu hari nanti, karena kamu tidak melaksanakan honeymoon. Jika awalnya sudah baik, maka nantinya kamu bersama pasangan pasti ingin melakukan hal serupa di masa yang akan datang.

Sesuai namanya, bulan madu benar-benar bersinar dan juga sangat manis. Sang suami akhirnya sudah halal untuk bersama-sama dengan sang istri. Apakah ada yang lebih indah selain dibangunkan oleh istri pada pagi hari dengan sarapan yang sudah tersedia? Tak hanya itu, suami dan istri bisa menikmati waktu tanpa ada gangguan sedikitpun dari orang lain. Memang benar adanya bahwa honeymoon merupakan cara terbaik menghilangkan stress pasca resepsi pernikahan. Semoga beberapa alasan mengapa bulan madu itu sangat penting diatas, dapat menginspirasimu untuk menggelar honeymoon yang berkualitas. Bulan madu yang berkualitas pasti akan teringat sampai kapanpun, hingga kamu tua nanti.