-->

MEDIA PARTNER

Saturday, April 13, 2019

5 Drone Camera Terbaik di Tahun 2019

Drone Camera Terbaik di Tahun 2019

Dahulu jika kita mendengar drone pasti kita lebih familiar dengan pesawat tanpa awak yang dipakai pada saat peperangan. Namun semakin terbukanya era informasi, drone tidak hanya dipakai untuk kegiatan militer namun melebar hingga penggunaan-penggunaan tertentu seperti fotografi, filmmaker, evakuasi bencana, perawatan infrastruktur, jurnalisme, penelitian dan lain-lain. Jika dulu penggunaan drone ini masih sangat ekslusif dan hanya orang-orang tertentu yang bisa memilikinya namun dewasa ini drone bisa dimiliki siapa saja tentunya dengan batasan-batasan tertentu. Kita tidak akan membahas batasan-batasan tersebut dalam artikel ini melainkan 5 drone camera terbaik di tahun 2019, jika anda curious tentang drone camera terbaik di pasaran berikut daftarnya:


Drone Camera Terbaik di Tahun 2019

DJI Inspire 1


Dengan desainnya yang sepintas mirip pesawat dalam film sci-fi, DJI Inspire 1 merupakan produk drone kamera terbaik di tahun 2019. DJI Inspire 1 merupakan drone camera siap pakai yang bisa kamu gunakan untuk keperluan-keperluan tertentu. DJI Inspire 1 bisa jadi merupakan drone camera paling high-tech yang ada di pasaran. Drone camera satu ini memberikan kemudahan bagi pengguna untuk merekam dan mengambil foto dari atas ketinggian. Untuk penggunaan profesional, DJI Inspire 1 mempunyai dua varian tambahan dengan kualitas gambar yang masuk dalam level platform aerial paling canggih. DJI Inspire 1 masuk dalam daftar pertama terutama karena memiliki kamera 4K yang sangat berguna untuk recording jarak jauh.

Stabilitas saat berada di ketinggian sangat bagus, ukuran ekstranya pun membantu drone ini dari hentakan angin, dan poin penting lainnya adalah adanya lapisan tambahan pada teknologi optical dan ultrasound sehingga drone camera ini akan tetap pada posisi akurat meskipun dalam pressure yang tinggi dan saat tidak adanya signal GPS di area tertentu.  Sensor ultrasonic yang dimiliki DJI Inspire 1 ini juga memastikan drone tetap dalam keadaan stabil bahkan di ketinggian minim, sehingga pada proses landing pun bisa dilakukan dengan sangat mudah. DJI Inspire 1 merupakan drone kamera all-in-one, tersedia dengan paket lengkap dan compatible dengan beberapa operator, Anda bisa menggunakan operator terpisah untuk kameramen dan pilot.

Remot kontrol yang tersedia dalam paket pembelian hampir sama dengan yang dimiliki oleh Phantom 3 Pro. Terdapat  dua stick controller yang berfungsi untuk merubah elevasi, merotasi drone pada sumbunya atau terbang berdasarkan instruksi. Terdapat knob untuk memotret dan merekam video, dan juga sebuah saklar untuk merubah mode penerbangan. Dua antena terletak pada posisi paling atas, terdapat juga port untuk berbagai device seperti port HDMI, USB, micro connector dan lain-lain. Panel utama cukup untuk mengakomodasi iPad ataupun device-device lain yang kompatibel dengan DJI Inspire 1 ini. Anda harus memastikan baterai harus terisi penuh sebelum terbang ke angkasa dan juga pengaturan perekaman pun harus sudah siap sedia.

Yuneec Q500 Typhoon 


Dibandingkan dengan DJI, Yuneec belum terlalu dikenal sebagai penyedia drone kamera. Namun meskipun belum terkenal namun Yuneec mengeluarkan produk terbaiknya yaitu Yuneec Q500 Typhoon. Yuneec Q500 Typhoon merupakan pilihan paling murah dibanding drone-drone kamera sejenis. Meskipun murah namun spek yang dipunyai sangat gahar, Yuneec Q500 Typhoon mampu merekam pengamatan jarak jauh pada 60FPS dan mampu memotret sebuah gambar dengan resolusi 16 megapiksel. Secara keseluruhan, Yuneec Q500 Typhoon pilihan hemat terutama bagi yang menggunakannya untuk hobi fotografi.

Dalam paket pembelian, pembeli akan mendapatkan full package drone kamera berkualitas. Selain kabel charging dan juga ekstra baling-baling, paket drone kamera ini juga menyertakan dua baterai 5400mAh 3S 11.1V LiPo, sebuah pelindung untuk controller untuk meminimalisasi cahaya monitor, dan micro SD. Tampilan fisik dari Yuneec Q500 Typhoon terlihat sedikit lebih besar dari quadcopter yang ada di pasaran, begitu pula dengan baling-balingnya. Material dari drone kamera ini memang sedikit terasa lebih tipis, downside point yang memang membuat drone kamera ini sangat rentan terhadap gesekan.

Berbeda dengan produk-produk dari Phantom yang menggunakan smartphone untuk mengontrol kamera dan memperlihat video secara livestream, Yuneec Q500 Typhoon controller mempunyai sebuah layar sentuh LED built-in untuk streaming video dan data telemetri. Kualitas dari video yang terlihat sangat bagus dan hampir terlihat sama dengan layar iPhone 6. Layar yang terintegrasi ini sangat bermanfaat, terutama bagi pemula yang mengingingkan hal-hal simpel dalam penggunaan drone kamera. Kamera yang dimiliki Yuneec Q500 Typhoon sangatlah presisi, dengan fitur 130 derajat bidang pandang yang mampu mengambil foto 12 megapixel dan merekam video dalam 1080p HD. Untuk live stream, batas jarak dari drone kamera ini adalah 600 meter dan tampilannya begitu mengesankan,  lebih mengesankan dari tampilan iPhone yang ditampilkan di drone-drone Phantom. 

Blade Chroma 4K


Blade merupakan underdog di market drone dunia, dan memproduksi drone-drone low middle-end. Namun kini Blade memutuskan masuk dalam market drone kamera 4K ditandai dengan kemunculan Blade Chroma 4K. Blade Chroma 4K ini memiliki salah satu fitur keren yaitu Smart Mode yang ditujukan untuk pilot pemula, terdapat sebuah mode yang membuat seorang pemula dapat mengontrol drone kemanapun ia inginkan dengan menggerakan remot kontrol. Selain itu terdapat fitur Safe Plus yang memberikan pengguna beberapa pilihan pemrograman agar akselerasi drone semakin baik dan mudah dikendalikan.

Blade Chroma 4K bisa dibilang merupakan kembaran dari Yuneec Typhoon Q500 4K karena beberapa fiturnya memiliki kesamaan, remote kontrol yang sama dengan built-in layar sentuh, kamera beresolusi 4K dan tiga poros gimbal untuk stabilisasi. 
Blade Chroma 4K memang berukuran kecil dan sangat mudah dibawa kemanapun Anda mau. Rotor yang menggerakan baling-baling begitu dinamis dan landing gear terlihat sangat simpel.  Drone kamera Blade Chroma 4K beserta controller dapat masuk kedalam sebuah tas besar, hal inilah yang membuat drone kamera ini begitu user-friendly. Meskipun secara keseluruhan memiliki fitur-fitur keren, namun Blade Chroma 4K ini juga mempunyai kekurangan salah satunya adalah minimnya fitur navigasi yang ditawarkan device ini. 

Blade Chroma 4K memiliki berat 1.3 kg dan memiliki baterai 6,300mAh yang terletak di bagian belakang bodi drone. Sepintas bodi dari drone kamera ini tidak terlihat terlalu solid dan kuat, namun karena ukurannya kecil membuat imej tersebut hilang. Jika kebetulan drone kamera ini mengalami kecelakaan, jangan khawatir karena Horizon Hobby memiliki banyak stok komponen yang bisa Anda invest untuk drone kamera Anda. Kontroler juag memiliki beberapa knob untuk memulai dan menghentikan perekaman video, memotret pemandangan dan sebuah slider untuk mengatur kemiringan kamera. Terdapat juga sebuah saklar untuk mengatur mode penerbangan yaitu Angle, Smart dan Home. Jika Anda memang seorang pemula, Anda bisa menggunakan mode Smart dan jika Anda seorang drone expert makan Anda bisa menggunakan mode Angle.

3DR Solo


Jika anda ingin drone camera yang fungsional namun mudah dalam penggunaannya maka 3DR Solo adalah pilihan yang tepat. 3DR Solo mempunyai banyak sekali fitur yang memudahkan pengguna untuk merekam diatas ketinggian. Drone camera satu ini menggunakan GoPro Hero 4 yang membuat pengguna dapat menonaktifkan kamera dengan mudah kapanpun anda mau. Perbedaan kentara antara 3DR Solo dengan drone-drone camera lainnya adalah adanya fitur modular namun sangat mudah dalam penggunaannya. 

3DR Solo memang tidak sepopuler dari produk-produk Phantom namun drone kamera ini memiliki banyak aspek untuk dikembangkan lebih canggih lagi terutama bagian hardwarenya. 3DR Solo memiliki sebuah gimbal bay di bagian depan dan sebuah bay aksesori dibagian pusat untuk aplikasi beberapa gadget seperti parasut, senter LED, laser dan lain-lain. Yang membuat spesial drone kamera ini adalah Anda bisa dengan mudah mengganti bagian motor drone dan juga baterai bisa diupgrade untuk waktu penerbangan yang lebih lama. 

Salah satu hal keren lainnya yaitu 3DR Solo mempunyai banyak software ‘open source’, jadi jika memang Anda kebetulan seorang programmer maka kamu bisa mengkostumisasi software di 3DR Solo sesuai yang kamu inginkan. 3DR Solo benar-benar merupakan sebuah produk berkualitas di era aerial flight drone. 3DR Solo juga mempunyai teknologi tercanggih dalam dunia drone yaitu 3D Robotics. 3D Robotics merupakan sistem penambahan sensor optical flow menuju bay drone. 3DR Solo mempunyai sistem komputerisasi Linux, satu tersedia di controller dan satu lagi di drone kamera itu sendiri. Manfaat dari adanya CPU di setiap device, membuat fungsi drone semakin stabil dan sangat jarang untuk mengalami lag. 3DR Solo memiliki kamera GoPro baik itu untuk pemotretan maupun perekaman video, lewat fitur GoPro tersebut Anda bisa mengetahui video yang sedang berjalan di ponsel dengan jarak 

Parrot BeBop


Parrot BeBop merupakan pilihan bijak terutama bagi pemula karena harganya yang sangat terjangkau. Tiga kata yang menggambarkan Parrot BeBop ini yaitu ‘smarter, smaller and faster’, ketiga kata tersebut merepresentasikan Parrot Bebop sebagai drone paling reccomended di tahun 2019 ini. Yang membuat unik Parrot BeBop adalah kamera terletak di bagian hidung drone sehingga memudahkan dalam mencari angle-angle yang sulit.

Terbuat dari busa, serat kaca dan plastik berkualitas, Parrot Bebop merupakan drone kamera paling ringan dan juga aman yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan seperti fotografi ataupun videografi. Device ini juga bisa Anda kontrol dengan menggunakan smartphone sehingga sangat mudah dalam penggunaannya. Yang membuat drone kamera ini begitu spesial adalah selain memiliki fitur-fitur terbaik dalam drone kamera modern juga sangat terjangkau khususnya bagi pemula. Drone kamera ini memang ditujukan untuk market yang lebih luas dan ditujukan untuk level low middle-end.

Banyak dari konsumen drone yang sangat puas dengan hadirnya Parrot Bebop ini. Drone kamera ini memiliki kualitas penerbangan yang bagus dan dengan harga lebih murah dari para kompetitor. Desain dari Parrot Bebop ini sungguh presisi, mewah dan sangat colorful. Drone kamera ini juga sangat ringan dan cukup kecil untuk dibawa kemana-mana. Dan walaupun berada di area angin kencang, drone satu ini tetap dalam posisinya sesuai arahan controller. Anda dapat dengan mudah lepas landas dan mendarat dengan hanya menekan beberapa tombol saja. Yang membuat drone ini unik adalah kamera yang terletak persis berada di bagian depan yang membuatnya sangat stabil saat berada di ketinggian. Kamera yang dipunyai drone kamera ini juga menyertakan lensa fisheye yang membuat kamera bisa berputar 180 derajat.

Tips-Tips Yang Perlu Kamu Tahu Sebelum Membeli Drone Kamera


Jika Anda seorang videografer ataupun fotografer profesional, ada baiknya memiliki pemahaman menyeluruh tentang drone kamera ini. Jika Anda memiliki plan untuk membeli drone kamera dalam waktu dekat ini, ada baiknya melihat beberapa tips berikut ini:

Performa Terbang


Jika Anda ingin membeli sebuah drone kamera, pertama Anda harus paham bahwa segala sesuatu yang terbang akan sangat sulit untuk dikontrol. Sebuah drone pada dasarnya tidak mungkin untuk terbang, dan yang membuatnya bisa terbang adalah komputer yang tertanam didalamnya. Jadi sebelum membeli drone kamera ada baiknya Anda memfokuskan pada performa terbang dari drone, bukan kualitas kameranya. 

Controller Berkualitas


Membeli sebuah controller adalah salah satu investasi terbaik jika Anda memang ingin drone kamera Anda tidak cepat rusak. Controller (kecuali smartphone) tidak cepat usang, jadi jika Anda merencanakan hobi drone kamera ini tahan lama, maka pastikan Anda membeli controller yang berkualitas. Controller yang bagus dapat bertahan hingga bertahun-tahun lamanya, yang membuatnya tahan lama karena transmitter yang ada didalamnya bisa diganti ulang. 

Investasikan Uang untuk Observasi

Hal penting lainnya sebelum membeli drone kamera adalah investasikan uang Anda untuk observasi. Memang membeli drone kamera merupakan hal menyenangkan, namun bukan berarti Anda harus terburu-buru. Semakin banyak Anda melakukan observasi, maka semakin banyak pengetahuan yang Anda miliki. Semakin Anda ‘tercerahkan’ maka semakin paham Anda akan part-part paling mendetail dari drone kamera.  Hal ini memang sepele, tapi percayalah hal ini bisa menghemat banyak waktu dan juga uang. 

Charger Berkualitas

Hal penting lainnya adalah dengan membeli charger yang berkualitas. Memang terdengar aneh jika kita menghambur-hamburkan banyak uang untuk sebuah charger. Namun berbeda dengan device daratan seperti mobil remote control, drone kamera jika sudah kosong baterainya maka akan terhempas dari langit menuju daratan, sehingga apa yang akan terjadi? Rusak total!

Fitur Kamera


Jika Anda memang sedang mencari drone kamera, maka pastikan fitur kamera yang terselip tidak blur saat berada diatas daratan. Hal ini berarti Anda mesti menemukan drone kamera dengan selling point nya yaitu fitur kamera. Seperti yang telah dijelaskan diatas, setelah performa terbang dari drone maka faktor selanjutnya adalah fitur kamer. 

Temukan Marketplace Terpercaya

Jika Anda tidak tahu harus membeli drone kamera kemana, maka jangan khawatir karena internet merupakan marketplace terbesar yang bisa Anda manfaatkan. Kebanyakan dari penjual drone kamera berlokasi di China ataupun Amerika, namun jika Anda mencari lebih spesifik, Anda juga bisa mendapatkannya di situs-situs lokal. 

Gabunglah di Komunitas

Akan sangat aneh jika pemilik drone kamera tidak gabung disebuah komunitas drone online maupun offline. Jika kebetulan memang Anda belum gabung dengan komunitas drone manapun, jangan khawatir, karena terdapat jutaan forum drone di dunia. Beberapa dari komunitas tersebut memiliki tujuan dan pembahasan yang umum dan beberapa lainnya lebih spesifik. Anda tidak harus bergabung dengan semua komunitas drone yang ada di dunia, Anda hanya perlu gabung di komunitas drone paling dekat, karena hal tersebut berarti Anda bisa praktek barengan dengan teman komunitas.